Terbongkar!, Inilah Rahasia Dibalik Orang yang Sukses

Rahasia Dibalik Orang Sukses - semua orang dalam hidupnya pasti menginginkan dan berharap bisa menjadi orang yang sukses dan berguna bagi banyak orang. Tapi hal yang selalu ada dalam benak kita adalah, bagaimana caranya kita bisa menjadi sukses? Kita selalu berpikir bahwa menggapai kesuksesan itu adalah hal yang sangat sulit.

Tapi tahukah anda, menurut beberapa orang yang sukses bahwa untuk mencapai kesuksesan itu, siapa saja bisa melakukannya.

Kali ini saya akan mengupas tentang rahasia orang sukses. Mulai dari perjalanan kegagalan sampai menjadi sukses.



rahasia orang sukses

Apakah anda sudah siap menjadi orang sukses? Apakah anda mampu menjadi orang sukses? Apakah anda bisa menjadi orang sukse? Jawbannya tentu saja semua orang bisa menjadi sukses.

Ada beberapa faktor yang membuat kita menjadi sukses salah satunya tidak pantang menyerah. Semua orang tahu bahwa sifat pantang menyerah merupakan sifat orang yang akan sukses, tapi bagaimana jika kita sudah pantang menyerah namun kita masih saja belum sukses?.

Mungkin beberapa orang sukses di bawah ini akan membuka tentang wawasan kita terhadap kesuksesan. Orang tersebut merupakan orang yang sangat berpengaruh di dunia.

Salah satu keberhasilannya yaitu dapat mempersatukan dunia dari berbagai negara, sangat menakjubkan.

Bill Gates

Bill Gates melakukan pidato di acara kelulusan Universitas Harvard. Dimana ia meraih gelar sarjananya. Dalam pidatonya Bill Gates banyak sekali menyampaikan motivasi untuk kita semua.

Pada saat itu tahun 2007, Bill Gates mengatakan bahwa kita jangan menyerah dalam kesulitan. Artinya sesulit apapun keadaan dan perjalan hidup kita janganlah menyerah, terus bangkit.

Pada awal pembukaan Bill Gates mengatakan "Aku sudah menunggu 30 tahun untuk mengatakan ini. Ayah, aku akan kembali dan mendapatkan gelar sarjanaku". Seperti yang kita tahu bahwa Bill Gates memutuskan untuk keluar dari kampusnya, tetapi ia kembali dan mendapatkan gelar sarjananya.

Bill Gates meruapakan orang yang sangat gemar membaca buku, minimal satu hari 1 buku. Memang luar biasa Bill Gates ini.

Kesuksesannya juga tidak luput dari kegagalan, Bill Gates pernah mengalami bangkrut dalam usahanya namun ia tetap bangkit dan berhasil mendirikan perusahaan Microsoft.

Mark Zuckerberg

Mark Zuckerberg adalah pendiri Facebook, dia dilibatkan sebagai milyader termuda. Bagaimana tidak, ia baru saja umur 20an tahun pada saat itu. 

Banyak sekali pelajaran yang bisa kita dapatkan dari Mark, salah satunya adalah untuk menjadi sukses tidak perlu menunggu tua.

Pada tahun 2017 Mark melakukan pidato di kampus Harvard, dalam pidato itu kurang lebih sekitar 30 menit dia menyampaikan kisahnya.

Pada pidatonya itu  dia mengatakan bahwa kesuksesan itu dimulai dari lokal, yang artinya kesuksesan itu dimulai dari kita dan kerabat yang dekat dengan kita.

Ingin sukses seperti Mark? Baca Belajar Pemrograman

Mark juga mengatakan bahwa, sebelum dia mendirikan Facebook diapun sempat mendirian permainan, musik. dan lainnya. Jadi kita bisa mengambil pelaran bahwa untuk menjadi sukses itu tentu dari lokal, bukan orang lain.

Selepas itu Mark menceritakan bagaimana dia meluncurkan Facebook di kamarnya. Dan sampai saat ini Facebook menjadi sosial media terbesar.

Untuk lebih jelasnya silahkan lihat video Pidato Mark Zuckerberg Harvard 2017

Steve Jobs

Steve Jobs merupakan pendiri perusahaan Apple. Dia mendirikan perusahaan tersebut dalam usia yang sangat muda yaitu 20 tahun. Lalu tidak lama kemudian dia dipecat dari perusahaan yang dia dirikan, tentu saja ini merupakan penghianatan bagi dirinya.

Tapi Steve tidak menyerah begitu saja, dia mendirikan perusahaan bernama Next, dan Pixar. Next merupakan perusahaan komputer dan Pixar perusahaan animasi, dan animasi yang kita kenal adalah Tos Story.

Sebelum melakukan itu, pada masa kuliahnya dia mempelajari tekun Typography yang dia sendiripun tidak tahu akan digunakan untuk apa ilmu tersebut.

Tapi suatu saat kemudian, ilmu tersebut terpakai oleh Steve dalam merancang Desain komputer Mac. Bisa kita lihat sangat indah sekali huruf yang terdapat pada komputer Mac tersebut, dan pada saat itu Steve menyadari bahwa dia tidak sia-sia menekuninya itu pada saat masih kuliah.

Selepas itu Steve kembali lagi ke Apple dan menjadi pemimpin Apple. Produk yang diciptakannya selalu laku dan terlihat mahal di mata masyarakat seperti I-Pad, Mac, I-Phone dan laiinya.

Dan kata-kata yang sangat terkenang dari Steve adalah "Stay hungry, stay foolish" yang artina Tetap lapar, tetap bodoh. Kata-kata tersebut sangat cocok bagi yang melakukan perjalanan, tetaplah haus ilmu dan tetaplah menjadi bodoh.

Sumber Materi : Wiki, Youtube.

Demikian artikel mengenai rahasia orang sukses, semoga anda yang membaca ini menjadi orang yang berguna dan sukses. Sekian dan terima kasih. 

0 Response to Terbongkar!, Inilah Rahasia Dibalik Orang yang Sukses

Posting Komentar